Friday, 09-01-2026 ,

Berita

Abdul Kadir Ingatkan PPPK Tahap II Tingkatkan Kinerja Dan Perbanyak Bersyukur

Abdul Kadir Ingatkan PPPK Tahap II Tingkatkan Kinerja Dan Perbanyak Bersyukur

OKU Timur, (Kemenag Sumsel)---

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten OKU Timur, Abdul Kadir mengingatkan kepada PPPK tingkatkan kinerja dan perbanyak Syukur.  Hal ini di katakannya pada saat memberikan pembinaan kepada PPPK Optimalisasi dan Non Optimalisasi tahap II dan PPPK Paruh Waktu yang di gelar di aula Kemenag OKU Timur, Senin (01/12/2025).

Dikatakan Abdul Kadir bahwa tugas  pertama saudara adalah perbanyak rasa Syukur kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa, bermuhasabah atas capaian ini, serta bekerja dengan baik penuh dengan integritas dan totalitas, tegasnya.

“Harapan saya, Bapak ibu semua mengabdi memberikan yang terbaik. Jadilah PPPK yang profesional, berkomitmen, bekerja ikhlas, terus belajar. Kalian semua harus punya visi, punya cita-cita. Kita tidak akan pernah tahu, Bapak Ibu 10 tahun ke depan akan menjadi apa. Ini adalah fase awal dalam proses karier Anda, mari kita semua berkomitmen, berdedikasi, dan bersama-sama berkontribusi bagi Kementerian Agama yang kita cintai ini, “ ucapnya.

Saat ini Allah titipkan amanah kepada Bapak ibu, sambungnya. Ini tentu tidak terlepas dari doa dari bapak ibu, doa orang tua kita. Apalagi bapak ibu yang dulunya mendapat pormasi di luar daerah dan kini dikembalikan di tempat kerja masing-masing tentu ini adalah sebuah ungkapan rasa Syukur,  sambungnya.

Pemerintah sudah memberikan kesempatan kepada bapak ibu semua, mari tetap semangat, jaga disiplin dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai ASN, imbuhnya.

" Saat ini tidak ada lagi penerimaan dan pengangkatan pegawai honorer di tahun 2026 sesuai moratorium. Saya minta betul bantulah Kepala KUA nya, kepala Madrasahnya. tanamkan rasa memiliki dan tanggung jawab, Perhatikan dan pahami regulasi dan kewajiban seorang ASN, kerja kita di atur sesuai dengan aturan yang berlaku. ASN Kemenag harus profesional dan berintegritas, patuhi kode etik ASN, “ ujarnya mengingatkan.

Sebagai informasi, PPPK Tahap II Non Optimalisasi. Optimalisasi dan paruh waktu di satuan kerja Kementerian Agama  OKU Timur sebanyak 51 orang yang tersebar di satker Kemenag, KUA dan Madrasah Negeri.

Selain pembinaan oleh Kakankemenag kegiatan ini juga di juga dilanjutkan penandatanganan kontrak kerja PPPK Tahap II Non Optimalisasi. (Jn)